Tentang Kami

TENTANG SOLUSIRISET

SOLUSIRISET merupakan platform yang menyediakan solusi bagi para researcher, khususnya di bidang publikasi. SOLUSIRISET menyediakan info-info seminar baik nasional maupun internasional (https://solusiriset.com/info-seminar) sebagai bahan publikasi para peneliti. Selain info seminar, SOLUSIRISET juga memiliki menu lain seperti Kolaborasi, Inspirasi, dan Seputar Riset, dimana menu-menu tersebut dapat diisi oleh Anda dengan cara memiliki akun di SOLUSIRISET, kemudian Anda dapat mengisi konten dalam menu tersebut.

SOLUSIRISET juga menyediakan menu shop (https://shop.solusiriset.com) dimana Anda dapat berbelanja bahan-bahan kimia secara online, dan tentunya dengan harga yang bersaing. Saat ini di bagian publikasi, SOLUSIRISET sedang mengembangkan jurnal (https://journal.solusiriset.com/index.php/ijcs), yaitu Indonesian Journal of Chemical Studies (Indones.J.Chem.Stud). Kami mengundang semua peneliti -khususnya kimiawan- untuk dapat submit di jurnal tersebut. 

Sebagai wadah resmi dari seluruh kegiatan SOLUSIRISET, kami menghadirkan Indonesian Scholar Society kepada Anda. Indonesian Scholar Society (Masyarakat Cendekia Indonesia) adalah organisasi non-profit yang mewadahi para cendekia Indonesia di dunia. Indonesian Scholar Society bergerak di bidang keilmiahan, seperti penerbitan jurnal, pelatihan penulisan karya ilmiah, pemberi info seminar dan lain-lain. Indonesian Scholar Society resmi berbadan hukum pada 1 Maret 2022 berdasarkan Keputusan Menteri Hukum dan HAM RI Nomor AHU-0005485.AH.01.04. Tahun 2022 Tentang Pengesahan Pendirian Badan Hukum Yayasan Indonesian Scholar Society.

SUSUNAN ORGANISASI
Pembina: Aslan Irunsah, M.Sc.
Pengawas: Jumali, STP
Ketua: Dr. Rahmat Basuki, M.Sc.
Sekretaris: Bayu Ishartono, M.Sc.
Bendahara: Arifin Achmad, M.Sc.
Tech Development: Andi Irawan

Koordinator Bidang:

  1. Publikasi dan Penerbitan: Lili Andriani, M.Si.
  2. Humas dan Kerjasama: Adya Rizky Pradipta, M.Sc.
  3. Aset dan SDM: Iis Setyo Budi, M.Sc.

Bagi yang berminat menjadi anggota dapat mendaftar di sini. 

Akhirnya selamat berkarya, saran dan masukan Anda sangat berharga bagi kami.
Salam,


SOLUSIRISET.COM
Dissolve Your Problem!